Bagi sobat yang lahir di era 80-an khususnya penggemar lagu-lagu tembang kenangan, tentu tahu penggalan baris lirik awal seperti ini: ‘Yang… hujan turun lagi..”. Yups, itu adalah penggalan lirik lagu berjudul Antara Benci dan Rindu yang dinyanyikan oleh Ratih Purwasih. Simak juga: Lirik Lagu Betharia Sonata 'Kau Tercipta Untukku'
Antara Benci Dan Rindu adalah album musik karya Ratih Purwasih yang dirilis pada tahun 1986 di bawah label Arco Records. Hits singlenya adalah Antara Benci Dan Rindu, yang mana lagu ini menjadi sangat populer di Indonesia dan menjadi identik dengan diri Ratih Purwasih sendiri. Lagu tersebut diciptakan oleh Obbie Messakh dan lagu inipun langsung meluncur manis di pasaran dan menjadi hits besar yang langsung membawa nama Ratih Purwasih menjadi penyanyi populer dan banyak disukai. Berikut selengkapnya lirik lagu Antara Benci dan Rindu yang dinyanyikan oleh Ratih Purwasih.
Lirik Lagu Antara Benci dan Rindu - Ratih Purwasih
Cipt : Obbie Messakh
Album : Antara Benci dan Rindu (1986)
Label : Arco Records
Yang, hujan turun lagi
Di bawah payung hitam ku berlindung
Yang, ingatkah kau padaku
Di jalan ini dulu kita berdua
Basah tubuh ini, basah rambut ini
Kau hapus dengan sapu tanganmu
Yang, rindukah kau padaku
Tak inginkah kau duduk di sampingku
Kita bercerita tentang laut biru
Di sana harapan dan impian
Reff:
Benci benci benci tapi rindu jua
Memandang wajah dan senyummu sayang
Rindu rindu rindu tapi benci jua
Bila ingat kau sakiti hatiku
Antara benci dan rindu di sini
Membuat mataku menangis
*
Yang, pernahkah kau bermimpi
Kita bersatu bagai dulu lagi
Tak pernah bersedih, tak pernah menangis
Seperti saat rindu begini
Yang, hujan turun lagi, ketika ku lewati jalan ini, aku ingat engkau yang
Basah tubuhmu, basah rambutmu, kuhapus dengan sapu tanganku
Yang, aku pun rindu padamu, aku pun ingin duduk disampingmu
Kita bercerita tentang laut biru, tentang langit biru, disana tumpuan dan harapan…
Kembali ke: Reff, *